Senin, 24 Desember 2018

PMB UNWIDHA 2018/2019

Prosedur Pendaftaran

Universitas Widya Dharma Klaten saat ini telah melaksanakan kegiatan pendaftaran mahasiswa baru secara Offline maupun Online.

  1. Pendaftaran secara Ofline dimaksudkan calon mahasiswa harus datang ke Kampus Universitats Widya Dharma Klaten pada Jam kerja.
  2. Pendaftaran Onlie dimaksudkan calon mahasiswa dapat melakukan pendaftaran lewat WebSite ini (unwidha.ac.id) sampai diperoleh Kartu Ujian. Ujian dilakukan secara Offline di Kampus Unwidha.
Prosedur Pendaftaran secara Offline
Untuk melakuka pendaftaran secara Offline saudara harus datang ke kampus Unwidha. Langkah-langkah yang harus dilakukan adalah sebagai berikut :
  1. Calon mahasiswa Baru membayar pendaftaran di Bank yang telah di tunjuk (BRI capem unwidha), untuk melihat biaya pendaftaran silahkan  download dan lihat brosur.
  2. Calon mahasiswa ke Bagian Penmaru untuk mengisi Form Pendaftaran dengan membawa :
    • Copy Ijazah terakhir yang dilegalisir sebanyak 3 lbr
    • Bukti Pembayaran dari Bank
    • Pas Foto ukuran 2×3 dan 3×4 masing-masing 2 lbr
    • Transkrip Nilai (Bagi calon mahasiswa Pindah,Lintas Jalur dan Lintas Jenjang)
    • Surat Keterangan Pindah (Bagi calon mahasiswa Pindahan)
  3. Bagian Penmaru melakukan verifikasi data dan berkas. Calon mahasiswa Menerima Kartu Ujian dan Tanda Terima Pendaftaran.
  4. Calon Mahasiswa mengikuti tes/ Ujian masuk.
  5. Calon Mahasiswa menerima Hasil Ujian yang menyatakan diterima atau tidak diterima.
  6. Apabila dinyatakan di terima, maka calon mahasiswa harus melakukan Pendaftaran Ulang pada waktu yang telah ditentukan dan melengkapi syarat pendaftaran yang ditentukan lebih lanjut.
Prosedur Pendaftaran secara Online
Untuk melakukan pendaftaran secara Online lakukan tahapan-tahapan sebagai berikut :
  1. Buka/dowload brosur untuk melihat biaya pendaftaran yang berlaku tahun ini. Untuk download klik disini.
  2. Isilah form pendaftaran yang tersedia pada web ini. Atau anda klik disini untuk membuka.
  3. Lakukan pembayaran biaya pendaftaran ke Bank BRI Rekening Rektor Universitas Widya Dharma Klaten No. xxxxx
  4. Lakukan konfirmasi, jika anda telah melakukan pembayaran dibagian menu Konfirmasi Pembayaran. Atau anda bisa klik disini.
  5. Jika telah diproses, silahkan anda cetak bukti pendaftaran dan Kartu Ujian.
  6. Datang ke kampus untuk mengikuti ujian masuk dengan membawa kartu ujian saudara.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar